Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Memilih Kuliah Animasi

23.12 0 Comments

kuliah animasi

Jurusan animasi baru-baru ini semakin populer di Indonesia. Pasalnya, peluang kerja di bidang tersebut juga semakin luas. Terlebih, ada banyak wadah yang bisa dimanfaatkan untuk berkarier secara mandiri, salah satunya seperti Youtube. Itulah kenapa, kuliah animasi di Indonesia saat ini semakin populer.

Nah, untuk Anda yang memiliki passion di bidang terkait, dan berencana untuk kuliah, berikut akan kami jelaskan hal apa saja yang harus diperhatikan sebelum masuk ke jurusan tersebut:

1. Terbiasa dengan Hitung-Hitungan

Banyak di antara Anda yang mungkin, mengira bahwa kuliah di bidang animasi hanya terlibat dengan gambar dan software saja. Semua hal tersebut memang benar, tapi ternyata, Anda juga akan dituntut untuk bisa menghitung, lho.

kuliah animasi

Pembuatan animasi ternyata melibatkan matematika. Contohnya, jika Anda ditugaskan untuk membuat sebuah lorong kampus sesuai dengan contoh yang diberikan. Itu artinya, Anda harus menghitung keakuratan lorong yang Anda buat agar sesuai dengan contohnya.

2. Mempelajari Software Animasi dan Menguasai Tools-nya

Proses animasi saat ini tidak diproses secara manual, namun diproses secara digital. Sebagian mungkin masih ada yang menggunakan keduanya, yaitu secara manual dan juga digital.

Namun intinya, pembuatan animasi saat ini selalu melibatkan komputer dalam prosesnya. Itu artinya, Anda akan belajar bagaimana cara membuat animasi menggunakan sebuah software seperti Adobe Illustrator, SAI, dan lainnya.

Anda akan belajar cara menggunakannya hingga menguasai tools dari aplikasi tersebut. Nantinya, Anda bisa memahami 100% bagaimana cara menggunakan aplikasi tersebut agar bisa membuat sebuah animasi.

3.Membuat Animasi Menggunakan Software

Selain mempelajari bagaimana software tersebut bekerja, Anda juga akan belajar bagaimana praktik membuat animasi langsung menggunakan perangkat lunak tersebut. Mata pelajaran ini bisa menjadi salah satu mata pelajaran yang akan selalu ada setiap harinya.

Setiap hari Anda akan bergelut dengan software-software tersebut untuk membuat animasi. Mulai dari membuat karakter, hingga aset-aset penting yang akan digunakan dalam proses pembuatan animasi.

Selain belajar animasi 2 dimensi, Anda juga akan belajar bagaimana cara membuat animasi 3D menggunakan software-software yang umum digunakan saat ini.

4. Style Animasi yang Berkiblat ke Barat

Perlu Anda ketahui, tempat belajar animasi di Indonesia ternyata lebih berkiblat ke animasi gaya barat dibandingkan manga style ala Jepang (Asia). Contohnya seperti karakter-karakter buatan Amerika, seperti Disney.

Anda akan belajar bagaimana cara membuat sebuah karakter dengan style animasi khas barat. Mulai dari proporsi wajah, hingga tubuhnya. Jadi, bagi yang suka gaya style manga khas Jepang, Anda bisa mempelajarinya sendiri melalui basic-basic yang diajarkan di tempat kuliah.

Prospek Karier Setelah Lulus Jurusan Animasi

Seperti yang dijelaskan di awal, karier di bidang animasi saat ini sudah sangat cerah. Anda bisa berkarir di perusahaan animasi yang ada di dalam maupun luar negeri. Selain itu, Anda juga bisa menjadi seorang sutradara film/serial animasi, hingga produser film/serial animasi.

Selain itu, Anda juga bisa berkarier di industri video game sebagai designer. Atau, bisa juga dengan berkarier di bidang visual effects designer, hingga menjadi seorang talent director. Atau, Anda juga bisa menjadi seorang animator yang bekerja sebagai tim, lalu membuat karya sendiri.

Nah, karya Anda, nantinya bisa ditayangkan di TV, layar lebar, atau bisa juga di Youtube. Banyak media yang kini bisa Anda pilih untuk menayangkannya.

Demikian informasi seputar hal penting sebelum Anda memilih jurusan kuliah animasi. Bagaimana, tertarik untuk bergelut dalam bidang animasi? Kini Anda bisa kuliah di IDS (International Design School). Di sana Anda akan dibimbing oleh mentor andal dan berpengalaman.

Rizky

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

0 komentar: